21 Januari, 2015

AKU KEMBALI

Setelah sekian lama gak nulis di blog..kadang-kadang bisa bingung juga apa yang mau di tulis..

"WELCOME BACK"
Sekalian deh...biar mantap dikasih lagu bro



21 Maret, 2009

Update Kaspersky Anti-Virus 7.0. (Offline)

Update Anti Virus memang bukan kegiatan yang menyenangkan. Akan tetapi jika ”update complete” mendatangkan kepuasan tersendiri. Pertama, karena sudah menjadi naluri manusia bahwa rutinitas selalu mendatangkan kebosanan (bukankah peng-update-an merupakan sebuah rutinitas?). Kedua, juga sudah menjadi karakter dasar manusia bahwa kesempurnaan adalah tujuan (bukankah kata update succesfully completed merupakan salah satu bentuk kesempurnaan?)

Petunjuk tentang Cara meng-update Kaspersky Anti-Virus 7.0.

1. Terlebih dahulu install Kaspersky Anti-Virus 7.0 di PC/Laptop.
2. Setelah instalasi selesai, ada permintaan restart/reboot, silahkan di-yes.
3. Setelah restart, klik kanan icon Kaspersky di pojok kanan bawah, kemudian klik kiri pilihan "Setting".
4. Klik bagian 'Update, Pilih 'Manually', Klik "Configure".
5. Sebelumnya bikin folder di My Documents, kasih nama (bebas) misalnya "Update KAV 7"
6. Pada Configure, klik 'Add', pilih folder 'Update KAV 7'
7. Beri Centang pada Update KAV 7' dan buang centang pada 'Kasperky Lab', OK.
6. Pindah ke bagian Proy server, buang centang pada 'Use Proxy Server'

Belum selesai. Karena diperlukan 3 buah file dari websitenya Kaspersky.

7. Pertama, download 'cumul' di alamat ini: http://www.kaspersky.com/avupdates/zip?open=av-i386-cumul.zip#open
8. Kedua, download 'weekly' di alamat ini : http://www.kaspersky.com/avupdates/zip?open=av-i386-weekly.zip#open
9. Ketiga, download 'daily' di alamat ini : http://www.kaspersky.com/avupdates/zip?open=av-i386-daily.zip#open
10. Ketika mendownload, pilih salah satu saja dari beberapa server yag tersedia (Russia recommended by me)
11. Setelah download selesai, bawa pulang ketiga file tersebut, kemudian ekstrak secara berurutan (1. cumul 2. Weekly 3. daily) ke folder 'Update KAV 7'
12. Ketika mengekstrak, jika ada notifikasi (peringatan), pilih 'yes to all'
13. Setelah proses ekstrak selesai, klik kanan icon Kaspersky di pojok kanan bawah, pilih 'update'.
14. Jika petunjuk ini tidak salah dimengerti, maka proses update akan berakhir dengan--kalau tidak salah--tulisan 'update complete succesfully' dan 'database up to date'
15. Selesai, dan lebih baik lakukan Restart
16. Selajutnya jika muncul notifikasi 'database out of date', cukup berkunjung ke http://www.kaspersky.com/avupdates/zip?open=av-i386-daily.zip#openuntuk mengambil update-an daily-nya. Sama seperti sebelumnya, ekstrak file tersebut di folder "Update KAV 7', 'yes to all', kemudian jalankan update.

Demikianlah. Semoga bermanfaat.

19 Maret, 2009

10 Virus Komputer Paling Menakutkan

Serangan virus jenis VBScript masih sangat tinggi, ini terbukti dari banyaknya laporan yang mengeluhkan perihal virus jenis script ini. Satu virus yang melesat tinggi ke urutan pertama adalah Discusx.vbs. Bila Anda masih ingat dengan virus ini, di Virus Top-10 edisi Maret 2008 yang lalu, virus Discusx.vbs berada di urutan 5, namun kali ini dia melesat naik ke urutan pertama. Berikut daftar selengkapnya:

1. Discusx.vbs
Virus VBScript yang satu ini, memiliki ukuran sekitar 4.800 bytes. Dia akan mencoba menginfeksi di beberapa drive di komputer Anda, termasuk drive flash disk, yang jika terinfeksi akan membuat file autorun.inf dan System32.sys.vbs pada root drive tersebut. Selain itu, ia pun akan mengubah caption dari Internet Explorer menjadi “.::Discus-X SAY MET LEBARAN! [HAPPY LEBARAN ?!]::.”.

2. Reva.vbs
Lagi, virus jenis VBScript yang lumayan banyak dikeluhkan oleh beberapa pembaca. Ia akan mencoba menyebarkan dirinya ke setiap drive di komputer Anda termasuk drive flash disk. Pada drive terinfeksi akan terdapat file reva.vbs, autorun.inf, dan shaheedan.jpg. Selain itu, ia pun akan mengubah halaman default dari Internet Explorer agar mengarah ke situs http://www.arrahmah.com.

3. XFly
PC Media Antivirus mengenali dua varian dari virus ini, yakni XFly.A dan XFly.B. Sama seperti kebanyakan virus lokal lainnya, ia dibuat menggunakan Visual Basic. Memiliki ukuran tubuh sebesar 143.360 bytes tanpa di-compress. Dan ia dapat menyamar sebagai folder, file MP3 WinAmp atau yang lainnya dengan cara mengubah secara langsung resource icon yang ada pada tubuhnya. Ini akan lebih mempersulit user awam dalam mengenalinya. Pada komputer terinfeksi, saat menjalankan Internet Explorer, caption-nya akan berubah menjadi “..:: x-fly ::..”, dan saat memulai Windows pun akan muncul pesan dari si pembuat virus pada default browser. Atau setiap waktu menunjukan pukul 12:30, 16:00, atau 20:00, virus ini pun akan menampilkan layar hitam yang juga berisi pesan dari si pembuat virus.

4. Explorea
Virus yang di-compile menggunakan Visual Basic ini hadir dengan ukuran sekitar 167.936 bytes, tanpa di-compress. Menggunakan icon mirip folder standar Windows untuk mengelabui korbannya. Virus ini akan menyerang Registry Windows Anda dengan mengubah default open dari beberapa extension seperti .LNK, .PIF, .BAT, dan .COM. Pada komputer terinfeksi, disaat-saat tertentu terkadang muncul pesan error, contohnya pada saat membuka System Properties.

5. Gen.FFE
Gen.FFE atau pembuatnya menamakan Fast Firus Engine merupakan salah satu program Virus Generator buatan lokal. Dengan hanya menggunakan program ini, tidak dibutuhkan waktu lama untuk dapat menciptakan virus/varian baru. Virus hasil keluaran program ini menggunakan icon mirip gambar folder standar bawaan Windows. Ia pun akan memblokir akses ke Task Manager, Command Prompt, serta menghilangkan beberapa menu di Start Menu. Ia juga akan membaca caption dari program yang aktif, apabila terdapat string yang berhubungan dengan antivirus maka program tersebut akan segera ditutup olehnya.

6. Hampa
Virus yang juga dibuat menggunakan Visual Basic dan ber-icon-kan folder ini memiliki ukuran tubuh sekitar 110.592 bytes, tanpa di-compress. Banyak sekali perubahan yang ia buat pada Windows, seperti Registry, File System, dan lain sebagainya, yang bahkan dapat menyebabkan Windows tidak dapat digunakan sebagaimana mestinya. Pada komputer yang terinfeksi oleh virus ini, saat memulai Windows akan muncul pesan dari si pembuat virus.

7. Raider.vbs
Virus jenis VBScript ini berukuran sekitar 10.000 bytes, jika file virus dibuka dengan Notepad misalnya, maka tidak banyak string yang bisa dibaca karena dalam kondisi ter-enkripsi. Pada Registry, ia pun memberikan pengenal dengan membuat key baru di HKLM\Software dengan nama sama seperti nama pada computer name, dengan isinya berupa string value seperti nama virus tersebut, Raider, serta tanggal komputer tersebut kali pertama terinfeksi.

8. ForrisWaitme
Virus yang dibuat dengan Visual Basic ini menggunakan icon mirip folder standar Windows untuk melakukan penyamarannya. Beberapa ulahnya adalah menukar fungsi tombol mouse kiri dengan kanan, menghilangkan menu Folder Options, membuat file pesan “baca saya.txt” pada drive terinfeksi, dan masih ada yang lainnya.

9. Pray
Virus lokal ini dibuat menggunakan Visual Basic. Kami mendapati 2 varian dari virus ini, untuk varian Pray.A tidak memiliki icon, sementara untuk varian Pray.B menggunakan icon mirip Windows Explorer. Jika komputer terinfeksi oleh virus ini, saat penunjuk waktu di komputer tersebut menunjukan pukul 05:15, 13:00, 16:00, 18:30, dan atau 19:45, virus ini akan menampilkan pesan yang mengingatkan user untuk melakukan shalat.

10. Rian.vbs
Virus VBScript ini memiliki ukuran 3788 bytes. Saat menginfeksi, ia akan menciptakan file baru autorun.inf dan RiaN.dll.vbs pada setiap root drive yang terpasang di komputer korban, termasuk Flash Disk. Komputer yang terinfeksi oleh virus ini, caption dari Internet Explorer akan berubah menjadi “Rian P2 Humas Cantiq hehehe……. ^_^”.

18 Maret, 2009

Tentukan Target Anda Sekarang !

Satu pertanyaan klasik selalu terlontar tiap tahun baru tiba. “Apa target saya tahun ini?”

Jika anda sudah punya jawabannya, itu bagus. Karena, dengan memiliki target yang jelas, anda akan melangkah lebih percaya diri.


Mungkin saja di antara kita masih ada yang kecewa dengan target yang belum tercapai tahun lalu. Tapi, kekecewaan ini harus segera diatasi. Waktu sangat berharga karena ia tidak bisa diputar ulang. Jadi, apa gunanya berlarut-larut dalam kekecewaan?

Buka pikiran dan hati anda dan ingat, kita masih punya kesempatan di tahun berikutnya. Ya, kesempatan emas di tahun ini. Percayalah tahun ini sesuatu yang luar biasa akan terjadi dan mengubah hidup anda, bahkan juga orang-orang di sekitar anda.

Berbekal rasa optimis, ketekunan, dan kerja keras, satu persatu tujuan saya tercapai. Saya yakin, anda tentu juga bisa melakukannya lebih dari saya.

Jika anda punya tujuan, peta-kanlah! Susun berdasar jangka waktunya. Ada jangka panjang, menengah, dan jangka pendek, kemudian jalankan. Tetapi, jangan lupa juga untuk menjalaninya secara alami. Jangan sampai target-target itu justru membelenggu anda. Jangan biarkan diri anda tertekan karena banyak target jangka pendek yang tidak terpenuhi sehingga merasa khawatir gagal meraih apa yang sudah diidam-idamkan. Ini bahaya!

Tujuan hanyalah poin-poin atau jalur penanda. Kurang lebih seperti rambu lalu lintas yang akan membantu anda agar tidak tersesat atau menuju arah yang salah. Jadi, cobalah bersikap lebih terbuka dan fleksibel. Rebut setiap kesempatan yang membantu anda ke arah tujuan. Lakukan hal-hal yang sekiranya realistis dan dapat anda lakukan.

Di bawah ini ada beberapa hal yang bisa anda renungkan:

1. Biarkan setiap kejadian merubah hidup anda. Anda harus mau berkembang karena andalah orang yang menciptakan dan menghidupkan adanya perubahan itu. Terbukalah pada pengalaman-pengalaman yang sebelumnya pernah anda alami. Anda harus mau belajar dari pengalaman-pengalaman masa lalu…

2. Proses itu lebih penting dari hasil. Jika hasil mengendalikan proses, kita hanya akan jalan di tempat. Kita akan selalu terpaku di tempat kita ada sekarang. Tidak berkembang! Sebaliknya, jika proses mengendalikan hasil, meski kita belum melihat tujuan kita, tapi kita tahu pasti kita akan sampai disana. Yakinlah!

3. Mulailah dari manapun anda berada. Ketidaktahuan untuk memulai dari mana sering membuat kita tidak beranjak. Ambilah inisiatif. Lakukan dari manapun anda berada, sekarang juga!

Jadi, tentukan target dan tujuan anda tahun ini. Andalah yang menjadi penuntun target. Andalah pusat dari target-target anda. Andalah yang mengendalikannya, bukan target yang mengikat anda. Dan, jangan pernah berhenti berubah… ke arah yang lebih baik tentunya…

Bagaimana dengan anda? Apa target anda tahun ini?

17 Maret, 2009

Pesan-pesan Al Quran Tentang Tujuan Hidup

Bismillahirrahmaanirahiim

Dengan kerendahan hati mari kita simak pesan-pesan Al-qur'an tentang tujuan hidup yang sebenarnya

Nasehat ini untuk semuanya ..........
Untuk mereka yang sudah memiliki arah.........
Untuk mereka yang belum memiliki arah.........
dan untuk mereka yang tidak memiliki arah.
nasehat ini untuk semuanya.......
Semua yang menginginkan kebaikan.


Nikah itu ibadah.......
Nikah itu suci........... ingat itu......
Memang nikah itu bisa karena harta, bisa karena
kecantikan, bisa karena keturunan dan bisa karena agama.
Jangan engkau jadikan harta, keturunan maupun kecantikan sebagai alasan.....
karena semua itu akan menyebabkan celaka.
Jadikan agama sebagai alasan..... Engkau akan mendapatkan kebahagiaan.

Tidak dipungkiri bahwa keluarga terbentuk karena cinta....
Namun...... jika cinta engkau jadikan sbg landasan,
maka keluargamu akan rapuh, akan mudah hancur.
Jadikanlah " ALLAH " sebagai landasan......
Niscaya engkau akan selamat, Tidak saja dunia, tapi juga akherat.......
Jadikanlah ridho Allah sebagai tujuan......
Niscaya mawaddah, sakinah dan rahmah akan tercapai.

Jangan engkau menginginkan menjadi raja dalam "istanamu".....
disambut istri ketika datang dan dilayani segala kebutuhan.......
Jika ini kau lakukan "istanamu" tidak akan langgeng..

Lihatlah manusia ter-agung Muhammad saw....
tidak marah ketika harus tidur di depan pintu, beralaskan
sorban, karena sang istri tercinta tdk mendengar kedatangannya.

Tetap tersenyum meski tidak mendapatkan makanan
tersaji dihadapannya ketika lapar........
Menjahit bajunya yang robek........

Jangan engkau menginginkan menjadi ratu dalam "istanamu".....
Disayang, dimanja dan dilayani suami......
Terpenuhi apa yang menjadi keinginanmu....
Jika itu engkau lakukan, "istanamu" akan menjadi neraka bagimu

Jangan engkau terlalu cinta kepada istrimu.........
Jangan engkau terlalu menuruti istrimu......
Jika itu engkau lakukan akan celaka....
Engkau tidak akan dapat melihat yang hitam dan yang putih,
tidak akan dapat melihat yang benar dan yang salah.....
Lihatlah bagaimana Allah menegur " Nabi "-mu
tatakala mengharamkan apa yang Allah halalkan hanya karena
menuruti kemauan sang istri.

Tegaslah terhadap istrimu.....
Dengan cintamu, ajaklah dia taat kepada Allah.......
Jangan biarkan dia dengan kehendaknya......
Lihatlah bagaimana istri Nuh dan Luth.....
Di bawah bimbingan manusia pilihan, justru mereka menjadi penentang.....
Istrimu bisa menjadi musuhmu....

Didiklah istrimu...
Jadikanlah dia sebagai Hajar, wanita utama yang loyal terhadap tugas suami, Ibrahim.
Jadikan dia sebagai Maryam, wanita utama yang bisa menjaga kehormatannya......
Jadikan dia sebagaiKhadijah, wanita utama yang bisa mendampingi sang
suami Muhammad saw menerima tugas risalah.....
Istrimu adalah tanggung jawabmu....
Jangan kau larang mereka taat kepada Allah.....
Biarkan mereka menjadi wanita shalilah...
Biarkan mereka menjadi hajar atau Maryam....
Jangan kau belenggu mereka dengan egomu...

Jika engkau menjadi istri...
Jangan engkau paksa suamimu menurutimu...
Jangan engkau paksa suamimu melanggar Allah......
Siapkan dirimu untuk menjadi Hajar, yang setia terhadap tugas suami.....
Siapkan dirimu untuk menjadi Maryam, yang bisa menjaga kehormatannya....
Siapkan dirimu untuk menjadi Khadijah, yang bisa yang bisa mendampingi suami menjalankan misi.

Jangan kau usik suamimu dengan rengekanmu....
Jangan kau usik suamimu dengan tangismu....
Jika itu kau lakukan..... Kecintaannya terhadapmu akan
memaksanya menjadi pendurhaka...... jangan..........

Jika engkau menjadi Bapak......
Jadilah bapak yang bijak seperti Lukmanul Hakim
Jadilah bapak yang tegas seperti Ibrahim
Jadilah bapak yang kasih seperti Muhammad saw
Ajaklah anak-anakmu mengenal Allah..........
Ajaklah mereka taat kepada Allah.......
Jadikan dia sebagai Yusuf yang berbakti.......
Jadikan dia sebagai Ismail yang taat.......
Jangan engkau jadikan mereka sebagai Kan'an yang durhaka.

Mohonlah kepada Allah..........
Mintalah kepada Allah, agar mereka menjadi anak yang shalih.....
Anak yang bisa membawa kebahagiaan.

Jika engkau menjadi ibu....
Jadilah engaku ibu yang bijak, ibu yang teduh....
Bimbinglah anak-anakmu dengan air susumu....
Jadikanlah mereka mujahid.........
Jadikanlah mereka tentara-tentara Allah.....
Jangan biarkan mereka bermanja-manja.....

Amin....

11 Maret, 2009

Cara Mudah Mengganti Warna Dan Font Template

Sebelumnya saya sudah pernah membahas mengenai cara membuat blog menjadi unik dengan mengganti header template. Sebenarnya banyak cara untuk membuat sebuah blog terlihat unik. Salah satu cara yaitu mengganti warna dan font template.

Cara ini sangat mudah karena fasilitas ini sudah disediakan oleh blogger jadi kita tinggal pilih saja.

Bagi yang ingin mencoba, silahkan ikuti langkah-langkah dibawah ini:

1. Login ke Blogger. Klik menu Layout lalu klik Fonts and Colors. Disana terdapat beberapa elemen yang dapat Anda atur seperti:

* Page Background Color: Mengganti warna background template yang diluar
* Main Background Color: Mengganti warna background template yang didalam
* Text Color: Mengganti warna teks postingan/ artikel
* Blog Title Color : Mengganti warna judul blog
* Blog Description Color : Mengganti warna deskripsi blog
* Post Title Color: Mengganti warna judul postingan
* Date Header Color: Mengganti warna teks tanggal
* Border Color: Mengganti warna garis tepi template
* Sidebar Title Color: Mengganti warna judul pada kolom sidebar misalnya teks Blog Archive, Blogroll, Labels, dan lain-lain
* Link Color: Mengganti warna teks yang dipasang link
* Visited Link Color: Mengganti warna teks link ketika pengunjung mengarahkan kursor pada linknya
* Sidebar Link Color: Mengganti warna teks yang dipasang link pada kolom sidebar
* Sidebar Visited Link Color: Mengganti warna teks link ketika pengunjung mengarahkan kursor pada link yang terletak pada kolom sidebar
* Text Font: Mengganti bentuk huruf/ teks pada postingan
* Sidebar Title Font: Mengganti bentuk huruf judul pada kolom sidebar
* Blog Title Font: Mengganti bentuk huruf judul blog
* Blog Description Font: Mengganti bentuk huruf deskripsi blog
* Post Footer Font: Mengganti bentuk huruf footer pada postingan. Misalnya: Diposkan oleh, Posted by

Itulah beberapa elemen dasar yang paling sering ditemukan dalam template blogger. Setiap template memiliki elemen yang berbeda-beda. Silahkan dicoba sendiri dengan menggonta-ganti warnanya.

2. Jika sudah tinggal klik Save Changes maka warna template akan berubah sesuai dengan keinginan Anda. Lalu klik View Blog untuk melihatnya.

Jika Anda ingin mengembalikan template ke bentuk semula. Tinggal klik Revert to template default lalu klik Save Changes. Selesai.

Setelah saya coba ternyata ada sebagian template modern yang tidak bisa menggunakan fasilitas ini. Jadi jangan panik jika template yang Anda gunakan ternyata tidak mendukung fasilitas ini.

Mengenali Fungsi-Fungsi Dalam menu Setting Blog

Sebagai blogger pemula kadangkala kita akan kebingungan dengan fungsi-fungsi yang tersedia pada blogger. Padahal jika diatur dengan baik kita bisa mengoptimalkan blog kita dengan maksimal.

Pada postingan ini saya akan memberi sedikit penjelasan mengenai fungsi-fungsi dalam menu setting. Supaya teman-teman bisa lebih mudah untuk mengoptimalkan blognya.

1. Pada menu Settings -> Basic

* Title: untuk mengisi judul blog
* Description: untuk mengisi deskripsi blog
* Add your blog to our listing: untuk mengatur apakah blognya mau ditampilkan pada menu blogger seperti blogger play dan next blog atau tidak
* Show quick editing on your blog: untuk menampilkan icon quick edit pada postingan yang berfungsi untuk mengedit postingan secara langsung dari halaman blog
* Show email post links: untuk menampilkan icon berbentuk amplop pada postingan yang berfungsi untuk memperbolehkan pembaca mengirim link artikel kita kepada orang lain via email
* Adult Content: untuk menentukan apakah blog kita mengandung konten porno atau tidak
* Show compose mode for all your blog: untuk menampilkan mode compose pada menu post editor
* Enable Transliteration: untuk mengaktifkan fungsi terjemahan kata-kata pada post editor kedalam bahasa yang dipilih.

2. Menu Setting -> Formatting

* Show: untuk menentukan jumlah postingan yang mau ditampil pada halaman blog
* Date Header Format: Untuk menentukan format tanggal yang mau ditampilkan diatas judul posting
* Archive Index Date Format: untuk menentukan format tanggal yang mau ditampilkan pada menu arsip yang terletak di kolom sidebar
* Timestamp Format: untuk menentukan format waktu yang mau ditampilkan pada postingan
* Time Zone: untuk menentukan zona waktu tempat tinggal kita. Misalnya (GMT+07.00) Jakarta untuk wilayah Indonesia
* Language: untuk memilih bahasa yang mau digunakan
* Convert link breaks: untuk mengatur apakah mau dikonversi kode tag pada post editor secara otomatis
* Show Title Field: untuk menampilkan judul postingan. Jika pilih No maka blogger akan mengambil beberapa kata pada awal paragraf sebagai judul postingan
* Show Link Field: untuk menambahkan link yang berhubungan kedalam setiap postingan. Jika tidak ada, pilih No saja
* Enable Float Alignment: untuk mengaktifkan fungsi penjajaran pada text dan gambar
* Post Template: untuk mengisi teks yang mau ditampilkan pada kotak posting

3. Menu Setting -> Comments

* Comments: untuk menampilkan kotak komentar
* Who Can Comment: untuk menentukan siapa yang boleh memberi komentar
* Comment Form Placement: untuk menentukan dimana letak kotak komentar
* Comments default for posts: untuk mengatur apakah mau diberi komentar pada postingan baru atau tidak
* Backlinks: untuk mengatur apakah mau diberi notifikasi jika ada yang memasang link pada artikel kita atau tidak
* Backlinks default for posts: untuk mengatur apakah mau mengaktifkan fungsi backlinks atau tidak
* Comments Timestamp Format: untuk memilih format waktu yang mau ditampilkan pada kotak komentar
* Comment Form Message: untuk menampilkan pesan singkat diatas kotak komentar
* Comment Moderation: untuk menyaring komentar yang masuk sebelum diposting
* Show word verification for comments: untuk menampilkan kode verifikasi jika ada yang ingin memberi komentar supaya terhindar dari sistem bot yang melakukan spam
* Show profile images on comment: untuk menampilkan gambar profil dari komentator yang memiliki blog di blogger
* Comment Notification Email: untuk mendapatkan pemberitahuan dari blogger melalui email jika ada yang meninggalkan komentar

4. Menu Settings -> Archiving

* Archive Frequently: untuk mengatur frekuensi arsip. Misalnya arsip harian, mingguan atau bulanan
* Enable Post Pages: mengaktifkan halaman posting untuk setiap artikel

5. Menu Settings -> Site Feed

* Allow Blog Feed: untuk menentukan jumlah karakter artikel yang dikirim via RSS Feed atau Feed email
* Post Feed Redirect URL: untuk mengisi alamat URL Feed Anda. Jika belum punya dikosongin aja
* Post Feed Footer: untuk mengisi teks tambahan pada feed

6. Menu Settings -> Email

* Blogsend Address: untuk mendapatkan kiriman postingan ke alamat email Anda setiap kali Anda memposting pada blog Anda.
* Mail to blogger address: untuk menentukan alamat email yang Anda inginkan. Supaya Anda bisa mengirim artikel langsung ke blog Anda via email. Catatan: Jangan memberitahu alamat email ini ke orang lain. Jika tidak, orang lain bisa mengirim artikel ke blog Anda.

7. Pada menu Setting -> Permissions

* Blog Authors: memperbolehkan orang lain untuk ikut menulis di blog Anda. Caranya klik Add Authors lalu masukkan alamat email orang yang mau diundang kemudian klik Invite
* Blog Readers: untuk mengatur siapa yang bisa membaca artikel blog Anda

Demikianlah penjelasan dari masing-masing fungsi yang bisa diatur pada blog Anda.

Semoga Bermanfaat

Kumpulan Software Portable Gratis

Software portable akhir-akhir ini sangat di minati oleh para pengguna komputer karena selain ukuran data yang lebih kecil dari pada software aslinya juga lebih mudah untuk di bawa kemana mana baik dalam bentuk flash disk, sd card, dan media penyimpanan sejenisnya. selain itu software portable ini tidak perlu melalui proses installasi sehingga lebih mudah di gunakan dan gak perlu ribet. Sekarang saya akan berbagi kepada anda kumpulan software portable gratis yang wajib anda punyai karena software software ini adalah software yang mahal seperti adobe photoshop, google earth portable, bahkan ada windows Vista portable, semuanya anda bisa dapat secara gratis.

Ini dia kumpulan sotware portable gratis free, silahkan download sepuasnya:

Portable Internet Download Manager v5.11 Build 8
http://rapidshare.com/files/69323252/Internet_Download_Man.rar

MS Windows VISTA - Portable USB/CD Edition
http://rapidshare.com/files/37450196/vista_live_cd.part1.rar
http://rapidshare.com/files/37452004/vista_live_cd.part2.rar
http://rapidshare.com/files/37452902/vista_live_cd.part3.rar
Pass : Maestro

microsoft Office 2007 Portable - USB Edition
http://rapidshare.com/files/70937373/MSO2007PE7in1.part1.rar
http://rapidshare.com/files/70950666/MSO2007PE7in1.part2.rar
http://rapidshare.com/files/70953154/MSO2007PE7in1.part3.rar
microsoft Office 2003 Portable - USB Edition
http://rapidshare.com/files/66943509/OFFICE2003.part1.rar
http://rapidshare.com/files/66944848/OFFICE2003.part2.rar

Portable Google Earth 4.2
http://rapidshare.com/files/65844893/GEar42.rar

Adobe Photoshop CS3 Extended Portable Edition
http://rapidshare.com/files/70163801/Adobe_Photoshop_CS3.rar.html

Adobe Dreamweaver CS3 - Portable
http://rapidshare.com/files/54091513/Portable.Adobe.Dreamweaver.CS3.rar

Adobe Illustrator CS3 - Portable
http://rapidshare.com/files/53917797/Adobe_Illustrator_CS3_-_Portable.rar

Adobe Fireworks CS3 - Portable
http://rapidshare.com/files/53915193/Adobe_Fireworks_CS3_-_Portable.rar

Adobe InDesign CS3 - Portable
http://rapidshare.com/files/69993632/Adobe_Creative_Suite_3_Indesign_Portable.part1.rar
http://rapidshare.com/files/70000844/Adobe_Creative_Suite_3_Indesign_Portable.part2.rar Adobe Photoshop 7(Portable)
http://rapidshare.com/files/70060763/Adobe_Photoshop_7_Portable__ENG_.exe

Nero 8.0.3.0 Portable
http://rapidshare.com/files/59155918/Portable_Nero_8.0.3.0.rar
Mirror
http://www.megaupload.com/?d=7RZ4MZLJ

Winrar 3.71(Portable)
http://rapidshare.com/files/69519843/Winrar.exe

Php Designer 2007 Professional 5.5.2(Portable)
http://rapidshare.com/files/68536374/Php_Designer_2007_Professional_5.5.2_Portable.rar
pass : http://www.smforum.net/

Internet Explorer 7 (Portable)
http://rapidshare.com/files/67493305/IEP7_ByMechoDownload.rar
Password : mechodownload

Opera 9.50 (Portable)
http://rapidshare.com/files/71155803/opera.exe

Portable FlashGet 1.8.6.1008
http://rapidshare.com/files/36549945/G4rPFG18G4r.rar

ACDSee 9.0 Pro (Portable)
http://rapidshare.com/files/68196848/ASDC__p__bY_IzzY.7z
Password:
www.sxforum.org
http://rapidshare.com/files/58712904/995PAS.v9.0.rar
Mirror:
http://www.megaupload.com/?d=0A18B68Z
Pass: http://www.dl4all.com/

Windows Media Player 11 Portable
http://rapidshare.com/files/65293941/wmplayer11.rar
Password : http://www.shareinplanet.com/

Portable Acrobat Reader 8 Full Working
http://rapidshare.com/files/55902338/Acrobat_Reader_8.rar
Password : netsurfz@nattawat.org

Portable Adobe PhotoShop Lightroom 1.3
http://rs78gc.rapidshare.com/files/72810122/P._Adobe_Lightroom_1.3_by_yd.exe

Registry Workshop v3.0.1 (Portable)
http://rapidshare.com/files/64761353/Portable_Registry_Workshop.rar

Portable Windows Doctor 1.7
http://rapidshare.com/files/72463329/P._Windows_Doctor_1.7_by_yd.exe

Portable WinAVI Video Converter v8.0
http://rapidshare.com/files/69805522/Portable.WinAVI.Video.Converter.8.0_www.sharestation.com.exe pass : http://www.sharestation.com/

Portable JetAudio 7 Plus
http://rapidshare.com/files/24476251/Portable_JetAudio_7_Plus.rar

LimeWire Pro 4.14.8 (Portable)
http://rapidshare.com/files/82961315/Portable_as_LimeWire_PRO_4.14.8_Final.rar

Portable AutoCAD 2008
http://rapidshare.com/files/42977000/ACAD2008P_ByMechoDownload.part1.rar
http://rapidshare.com/files/42980872/ACAD2008P_ByMechoDownload.part2.rar
http://rapidshare.com/files/42983329/ACAD2008P_ByMechoDownload.part3.rar
http://rapidshare.com/files/42985685/ACAD2008P_ByMechoDownload.part4.rar
http://rapidshare.com/files/42988033/ACAD2008P_ByMechoDownload.part5.rar
http://rapidshare.com/files/42990400/ACAD2008P_ByMechoDownload.part6.rar
http://rapidshare.com/files/42992872/ACAD2008P_ByMechoDownload.part7.rar
http://rapidshare.com/files/42992925/ACAD2008P_ByMechoDownload.part8.rar
Rar password: mechodownload

Portable Master Converter 2.8
http://rapidshare.com/files/71957060/T-MC28.rar

Portable ACDSee Photo Manager 10.0.219
http://rapidshare.com/files/71387670/PASPM.v10.0.rar

Portable Nero Burning Rom 8.1.1.3
http://rapidshare.com/files/71261822/Portner8113.rar

Silahkan download dan nikmati softwarenya, oh ya kalau ada link yang broken mohon di kasih tau ya saya. nanti saya akan buat review tentang masing masing software, kalau ada waktu.

10 Maret, 2009

Tips Gampang Bangun Pagi

Ada sebagian orang yang merasa kesulitan untuk dapat bangun di pagi hari, terutama bagi orang yang harus menyelesaikan deadline-nya atau mereka yang memiliki kebiasaan tidur larut malam. Hal tersebut terkadang dapat menjadikan anda sulit untuk dapat bangun pagi, apalagi jika anda memiliki aktivitas atau janji pada pagi hari. Untuk dapat bangun pagi, sebenarnya harus didasarkan oleh niat untuk bangun pagi. Apapun yang anda lakukan jika tidak didasarkan oleh niat, maka anda justru merasa sulit untuk bisa melakukan rencana anda.

Bagi anda yang merasa kesulitan untuk mengangkat kelopak mata dan badan anda untuk segera bangun, saya akan mencoba memberikan tips kecil untuk bisa bangun pagi yang bisa anda coba.

Cobalah letakkan jam weker jauh dari posisi atau tempat anda tidur. Itu untuk mengantisipasi gerakan reflex anda untuk segera mematikannya ketika jam weker tersebut berbunyi dan kembali tidur. Karena saya pernah mengalami kejadian seperti itu. Meletakkan weker pada posisi dekat dengan saya, dan ketika jam weker tersebut bunyi, dengan segera saya mematikannya dan kembali tidur. Oleh karena itu, jika anda meletakkan jam weker jauh dari posisi anda, mau tidak mau anda harus berusaha bangun untuk mematikannya. Jika anda masih meragukan tips tersebut atau anda sudah pernah mencobanya namun tidak berhasil, anda bisa mencoba tips yang kedua.

Alternative ini, khusus bagi anda yang mungkin sangat sulit atau merasa frustasi untuk bisa bangun pagi. Disini anda masih tetap menggunakan cara diatas, tapi selain itu anda harus mempersiapkan baskom atau ember yang diisi dengan air, dan kemudian letakkan jam weker pada posisi tidak jauh dari ember tersebut. To the point, manfaat dari ember tersebut adalah setelah anda mematikan jam weker, anda dapat bersegera untuk memasukkan kepala anda ke dalam ember tersebut mencuci muka. Karena seperti yang kita ketahui, dengan mencuci muka kita akan merasakan kondisi yang lebih fresh dari sebelumnya. Selain itu, kondisi kantuk anda dapat berkurang atau bahkan hilang karena effek dari cuci muka.

Alternatif kedua tersebut tidak perlu dilakukan jika posisi kamar anda tidak jauh dari toilet, karena anda bisa langsung segera mencuci muka atau bahkan langsung mandi. Dan selain itu cara ini cukup ampuh buat yang susah sekali untuk bisa bangun pagi.

Translator XP Enterprise

Weiss… Akhirnya ketemu juga nih program. Namanya, TRANSLATOR XP ENTERPRISE.

Inget waktu 3 tahun ke belakang waktu suka inep sini inap sana, alias ikut tidur di kost-an temen, nah waktu itu… Di kosan temen ada satu program buat terjemahan indo-english. Waktu itu dikit beda sama yang biasa saya pake, yakni Transtool [yang ituu lho..]. Nama programnya TRANSLATOR XP.
Waktu pake, wuih.. beda banget sama Transtool yang kaku,.. yang ini lebih fleksibel saat penerjemahan [Translator XP maksudnya].

Waktu itu, ‘ta copy-lah programnya [langsung dari folder Program Files], berhubung ga ada masternya…
Kecewa punya kecewe, soalnya ga bisa jalan…
Ta cari Translator XP pake Om Google,… eh ga nemu…

Baru sekarang nih nemu, ternyata programnya berbayar
Mau download yang gratis…?
Coba cari pake Google dengan kata kunci “Translator XP download”
Yang paling atas, bisa gratis lho… Serius…

Ini sedikit spoiler:

Translator XP diprogram untuk melakukan penerjemahan kalimat secara analisis kata per kata dengan mencoba mendekati kaidah aturan bahasa yang sebenarnya. Translator XP akan mengecek hubungan jenis kata antara kata-kata yang berdekatan. Karena itu pada setiap databasenya, setiap kata selalu diakhiri dengan tanda (b), (k), (v), (t), (g) atau (s) yang sebenarnya menjelaskan jenis kata yang bersangkutan (kata benda, kata keterangan, kata kerja, kata penunjuk, kata ganti atau kata sifat).

Translator XP Enterprise mampu membedakan 5 tenses utama yang sering digunakan seperti Present, Present Perfect, Past, Future dan Present Continous, baik untuk kalimat aktif maupun pasif untuk pola positif, negatif dan interogatif.

Translator XP juga mendukung alternatif arti, pengecekan idiom dan spesifikasi bahasa (misalnya bahasa Inggris untuk komputer, bahasa Inggris untuk teknik, dll)
Translator XP juga menyediakan beberapa fasilitas yang bersifat pendidikan, yang kami peruntukkan bagi Anda yang ingin mempelajari bahasa Inggris secara lebih mendalam. Fasilitas itu misalnya Kamus yang bisa ditambahkan contoh kalimatnya, Games , dan Text to Voice Converter

Fitur-fitur penting:

1. Tingkat akurasi yang tinggi pada saat penerjemahan kalimat
2. Kecepatan terjemahan mencapai 800 karakter/detik
3. Built in grammar (tenses, kalimat aktif/pasif, gerund, kalimat tanya, dll)
4. Support idiom (hingga 4 tingkat)
5. Ada database frase untuk penerjemahan per frase
6. Terjemahan dua arah (Bahasa Inggris-Bahasa Indonesia dan Bahasa Indonesia-Bahasa Inggris)
7. Ada kamus kata untuk pencarian kata secara cepat. Juga disertai contoh kalimat
8. Ada menu text to voice converter
9. Support penerjemahan bahasa inggris dengan spesifikasi khusus misalnya Inggris untuk komputer, Inggris untuk teknik, dll
10. Ada games edukasi

Akurasi Hasil
Akurasi hasil penerjemahan Translator XP dapat Anda atur sesuai dengan keinginan Anda. Anda tinggal meng-klik Menu Tool ? Option ? Konversi.

1. Pilihlah Akurasi terjemahan Optimal atau Akurasi terjemahan Normal.
2. Pilihlah Terjemahkan sesuai urutan kata atau Terjemahkan mendekati kaidah bahasa asli
3. Centanglah pilihan Cek idiom jika diperlukan
4. Centanglah pilihan Cek frase jika diperlukan

Tambah kata
Jika Anda ingin menambahkan kata baru ke dalam database. Silahkan klik menu Translator ? Database ? Tambah Kata. Setelah itu ketik kata yang ingin Anda tambahkan (pada field Kata), kemudian ketik juga arti kata tersebut (pada field Arti) dan pilih jenis kata yang sesuai (pada field combobox). Terakhir tekan tombol Tambah.

Tenses
Translator XP mendukung 5 tenses utama yang sering digunakan yaitu Present, Present perfect, Future, Present continue dan Past.
Translator XP juga mendukung penerjemahan kalimat aktif dan pasif untuk pola positif, negatif dan interogatif.

Contoh:

1. Saya membelikan rumah mewah untuk isteri saya = i buy luxurious house for my wife
2. Rumah mewah dibeli saya untuk isteri saya= luxurious house is bought me for my wife
3. Saya baru saja membelikan mobil baru untuk ayah saya=i have just bought new car for my father
4. Rumah paman telah dijual kepada orang kaya itu =uncle house has been sold to that rich person
5. Apakah kita akan pergi untuk mengunjungi teman baik kamu besok= shall we go to visit your good friend tommorow

Idiom
Translator XP mempu membaca idiom kata hingga 4 tingkat.
Contoh:

* nice to meet you = senang bertemu anda
* how do you do = apa kabar
* good morning = selamat pagi

Untuk penambahan idiom baru ke dalam database. Klik menu Translator ? Database ? Tambah idiom. Setelah itu pada field idiom ketik idiom yang ingin Anda tambahkan (misal nice to meet you). Kemudian pada field arti ketik arti idiom tersebut (misal senang bertemu anda) dan pilih jenis kata yang sesuai (pada field combobox). Terakhir tekan tombol Tambah.

So, bagi yang kecewa sama Transtool, silahkan coba program satu ini.

donlot program:
http://rapidshare.com/files/56220384/TransXP.part1.rar
http://rapidshare.com/files/56223756/TransXP.part2.rar
http://rapidshare.com/files/56227028/TransXP.part3.rar
http://rapidshare.com/files/56229881/TransXP.part4.rar
http://rapidshare.com/files/56232421/TransXP.part5.rar
http://rapidshare.com/files/56235022/TransXP.part6.rar
http://rapidshare.com/files/56216937/TransXP.part7.rar

donlot PATCH transXP passw(0000055555)